Praktisi purchasing dan pengadaan sangat membutuhkan pemahaman dan ketrampilan terkait
dengan fungsi supply management. Pelatihan ini merangkum konsep dasar pengadaan barang,
manajemen hubungan pemasok, strategi dan teknologi pengadaan dalam era global saat ini,
manajemen persediaan dan ketahanan rantai pasokan, pengukuran kinerja, serta etika dan
kepatuhan dalam pengadaan.
Peserta akan mendapatkan pemahaman dan keterampilan yang diperlukan untuk mengembangkan
profesinya dalam fungsi pengadaan barang dikaitkan dengan supply management yang menjadi
dasar keberhasilan fungsi purchasing mencakup mulai dari proses pengadaan hingga manajemen
risiko, peran teknologi, analisis data, hingga aspek etika dan kepatuhan yang relevan.